Nathabumi

Perilaku merusak bisa menjadi warisan. Turun temurun menjadi aliran. Jika terus didiamkan tidak mustahil akan terjadi neraka bumi.

Bagimana kemudian bumi menjadi lingkungan layak huni. Bumi menjadi rumah bersama bisa dinikmati berkelanjutan. Renungi kata-kata pemimpin spiritual Mahatma Gandhi, “Bumi ini cukup untuk tujuh generasi, namun tidak akan pernah cukup untuk tujuh orang serakah.”

Nathabumi, untuk bumi yang lebih baik. Kepastian masa depan bumi, menawarkan layanan-layanan terbaik dalam mengatasi persoalan limbah. Nathabumi menerapkan standar keselamatan dan pengelolaan lingkungan yang ketat. Memiliki izin penanganan limbah bahan berbahaya dan beracun (B3), baik dalam bentuk padat, cair ataupun gas. Di Narogong Jawa Barat, Nathabumi memiliki fasilitas bernama Green Zone. Kapasitas Green Zone 160.000 Ton/tahun. Selanjutnya bisa tengok di Cilacap Jawa Tengah, Tuban Jawa Timur, Lhoknga Aceh.

Dari Hotel Avenzel Cibubur Bekasi Jawa Barat, Nathabumi Customer Gathering 2021 “Together for A Sustainable Environment” menghadirkan Iwan Fals & Band.

Iwan Fals, Raya Rambu Rabbani, Zulqi Lael Ramadhana menghibur dan menyemangati “kaum limbah”. Lewat tembang tematik, “Sampah” menjadi lagu pilihan di muka. “Satu Satu” mengingatkan kita tentang proses alamiah yang muda menggantikan yang tua. Tak ketinggalan Iwan Fals mengingatkan soal kepedulian terhadap alam semesta, sesama manusia, diri sendiri akan berhubungan dengan kepekaan. “Aku Bukan Pilihan”, “Yang Terlupakan”, “Buku Ini Aku Pinjam” adalah refleksi perjuangan cita-cita. Maka tak ayal lagi “Pesawat Tempur” mengantarkan “Balada Orang Pedalaman” menuju akhir pertunjukan, klimaks.

Communication & Relations Nathabumi Noor Aprilia dalam keterangan lisannya menuturkan, apresiasi customer terhadap isu lingkungan. Iwan Fals memenuhi syarat untuk diundang karena memiliki 3 unsur inovasi, lingkungan, legend.

“Inovasi karena lagunya lama namun setiap pertunjukan selalu menampilkan yang terbaru, generasi bapak kita pada zamannya sering menyanyikannya. Brand lingkungan sangat melekat dengan Iwan Fals yang setiap konser menyumbang bibit pohon untuk ditanam. Legend, dikenal oleh generasi bapak kita sampai generasi anak kita,” pungkas Noor Aprilia.


Leuwinanggung, (29/11/2021)
Fotografer : Evelyn Pritt
Penulis : Syaiful Ramadlan
Editor : Rosana